Buah Hati Sulit Belajar, Yuk Minta Bantuan Jasa Guru Privat

Kesulitan belajar yang dialami oleh anak – anak jangan disepelekan ataupun dianggap remeh. Dalam jangka panjang bisa menimbulkan stres dan anak jadi tidak semangat untuk belajar ke sekolah.

Ada banyak faktor mengapa buah hati tidak dapat memahami mata pelajaran yang diberikan oleh gurunya. Misalnya, faktor guru yang kurang atraktif atau kurang bisa menjelaskan kepada anak – anak dengan metode yang lebih mudah dipahami.

Nah, untuk mengatasi kesulitan belajar semacam itu, Anda dapat memanfaatkan jasa guru privat atau jasa tutor. Saat ini sudah banyak aplikasi yang memanfaatkan jasa guru privat untuk membantu anak  – anak belajar di sekolahnya. Sebagai contoh, untuk menghadapi ujian semester, ulangan harian, mengerjakan PR atau Pekerjaan Rumah sehari – hari, dan membuat tugas sekolah atau ekstra kurikuler tambahan.

Jasa guru privat tidak melulu menawarkan mata pelajaran pendidikan di sekolah seperti matematika, bahasa inggris, kimia atau mata pelajaran yang sering dianggap ‘sulit’. Namun, ada juga jasa guru privat yang menawarkan jasa les tambahan seperti pelajaran instrumen musik, vokal, menggambar, melukis atau mengaji.

Ternyata mengambil jasa guru privat ada banyak keuntungannya lho, beberapa di antaranya:

Lebih privat

Dibandingkan dengan metode pembelajaran di kelas yang bercampur menjadi satu sekitar 30 – 40 anak di dalam satu kelas, tentu guru atau tutor tidak terlalu bisa menghandle satu – per satu jika ada murid yang tertinggal mata pelajaran. Nah, dengan jasa guru privat maka konsentrasi atau fokus dalam mengajar akan lebih maksimal. Murid pun dapat bertanya langsung jika ada soal yang tidak diketahui.

Baca juga: Ini Rahasia Makanan Bisa Tetap Segar di Kulkas

Dapat berganti guru

Apabila di sekolah kemungkinan besar, murid akan bertemu satu guru yang sama hingga bertahun – tahun. Apabila memakai jasa guru privat maka akan berbeda. Umumnya, satu guru bisa menghandle 2 – 3 orang murid setiap minggu dengan cara bekerja sama atau team work. Komunitas guru ini bisa dihubungi dengan satu aplikasi tertentu atau melalui nomor telepon. Jadi, apabila satu guru tidak bisa mengajar atau pun murid merasa kurang cocok dengan satu guru, maka bisa berganti dengan guru yang lain.

Suasana nyaman

Berbeda dengan suasana kelas, putra – putri Anda akan merasa lebih nyaman untuk belajar sendiri di dalam rumah atau ruang belajar. Guru juga bisa didatangkan ke rumah, sehingga orang tua ataupun murid tidak perlu capek – capek keluar rumah yang bisa menghemat biaya transportasi, waktu dan tenaga.

Anda mencari jasa guru privat atau mungkin justru ingin menjual jasa sebagai guru privat? Silakan hubungi kami di www.jual-jasa.com. Situs jual jasa yang menawarkan berbagai macam jasa bermanfaat sesuai kebutuhan Anda.